Review Komik Deathnote

 


Informasi Buku

Judul: Death Note

Art: Takeshi Obata, Story: Tsugumi Ohba

Jenis: Manga

Genre: Psikologi gelap

Asal bacaan: Koleksi Pribadi

Jumlah buku: 12

Sinopsis Singkat

Light Yagami merupakan seorang anak SMA. Suatu hari dia menemukan sebuah buku dengan tulisan Death Note. Di dalamnya terdapat petunjuk cara menggunakannya. Light tidak menyangka, saat mencobanya ternyata dia bisa membunuh seseorang hanya dengan menuliskan namanya di buku itu.

Pendapatku

★ Motif membaca: Aku suka gambar Obata Sensei sejak hikago. Saat Hikago-ku tamat, aku nggak sengaja lihat Deathnote yang mangaka-nya Obata Sensei, tanpa pikir panjang aku koleksi. Nggak lihat genre apa waktu itu.

★ Pengalaman membaca:

Ini komik yang berat dan perlu mikir analitis. Penjelasannya juga jlimet dan bahasanya formal sekali karena masuk ke ranah rapat formal di organisasi seperti polisi. Disamping itu nama-namanya juga bikin pusing, suka ketuker antara Light dan L. Karena satu karakter namanya pakai alfabet L doang jadi ribet juga bacanya.

Kesanku saat baca Death Note adalah adu kepintaran. Baik L maupun Light memang jenius. Sesama jenius saat berperang tentu telah menghitung kemungkinan bukan hanya satu. Permainan logika sangat kuat. Kalau ada pertanyaan siapakah yang paling pintar di komik Death Note, jawabanku akan menunjuk ke penulis ceritanya. Kok bisa kepikiran sampai ke sana?

Saat Death Note dulu booming aku baru tahu ternyata sempat kena Banned di beberapa negara, karena ternyata banyak anak yang menuliskan di buku Death Note KW, kayaknya orang fokus di tempat yang berbeda. Waktu membaca komik ini sekarang aku malah bukan menyoroti buku yang bisa nampung  nama orang nggak disuka agar mati, tapi lebih ke karakter manusia di Death Note dimana Light yang hidupnya sempurna(pintar, tampan, populer, background keluarga keren) malah cari penyakit karena ambisinya ingin menjadi Dewa, Misa yang cantik, artis populer, dan imut merasa pasti dicintai jika menyerahkan diri pada cowok manipulatif, L yang masih punya hati nurani namun malah terbunuh karena keraguan. Komik yang penuh dengan pesan moral sebenarnya. Dan sejujurnya malah kayak pengingat kaum hawa jangan percaya sama cowok tampan, keren, populer, pintar dan kaya karena siapa tahu manipulatif (=´∀`)ehe

Rating (menurutku): ★★★★☆ bagus 


Komentar

Postingan Populer